
MAN Insan Cendekia Padang Pariaman
Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia hadir di Sumatera Barat, lebih tepatnya di Kabupaten Padang Pariaman. Terinspirasi oleh MAN Insan Cendekia yang sebelumnya telah beroperasi dan melahirkan prestasi-prestasi di kancah nasional dan internasional, pemerintah berupaya untuk mendesiminasikan program ini ke provinsi lain yang ada di Indonesia. MAN Insan Cendekia Padang Pariaman hadir dalam format pendidikan Boarding School atau sekolah berasrama yang menekankan pentingnya Ilmu Pengetahuan dan Tekhnologi (IPTEK) yang diselaraskan dengan pengembangan Iman dan Takwa (IMTAK). Lebih jauh lagi, MAN Insan Cendekia Padang Pariaman ingin meneruskan tradisi mencetak kader-kader calon pemimpin bangsa berkualitas di masa mendatang seperti yang telah diamanahkan undang-undang.